Bosan dengan Suasana Kamar? Coba Tips Dekorasi Kamar Berikut

Bosan dengan Suasana Kamar? Coba Tips Dekorasi Kamar Berikut

Selama Pandemi COVID-19, banyak dari kita menghabiskan waktu di rumah karena adanya pembatasan berkegiatan di luar rumah. Kamar yang mulanya digunakan hanya untuk beristirahat saja, kini nyatanya sudah menjadi tempat melakukan semua aktivitas. Mulai dari sekolah, course, ataupun bekerja, semua dilakukan di dalam kamar. Kondisi yang kayak gini nggak jarang membuat kita bosan kan? Nah, buat menyiasatinya, Sobat AQUA bisa coba dekorasi kamar biar nggak bosan dan tetap nyaman!

Tips Dekorasi Kamar

Sobat AQUA nggak perlu bingung mulai dari mana! Berikut kami rangkumkan beberapa tipsnya

    Cari Referensi Dekorasi Kamar

    Pertama-tama biar nggak clueless bagaimana penataannya, Sobat AQUA bisa mencari berbagai referensi dekorasi kamar di kanal internet. Ini bisa dilakukan semudah dengan mengetik hashtag desain ruang tidur di Instagram atau kalau mau lebih estetik dan berasal dari berbagai negara, silahkan mencarinya di Pinterest!

    Ubah Suasana Kamar

    Tentunya setelah mendapatkan referensi kamar yang dimau, kini saatnya mengubah suasana kamar dengan mengecat ulang dinding kamar. Kalau ukuran kamar tidak terlalu besar, Sobat AQUA bisa mengakalinya dengan memilih warna cat yang cerah seperti: putih, cream, ocean blue, pastel, pink muda, hijau lemon, atau lilac. Oh iya, warna yang cerah ini juga bisa menghilangkan kesan sumpek pada kamar.

    Selain mengubah warna cat dinding, Sobat AQUA juga bisa merubah posisi kasur. Supaya belajar atau bekerja bisa lebih produktif pastikan Sobat AQUA memilihnya dengan kebutuhan, ya. Pilih juga kursi kerja yang ergonomis, hal ini supaya lebih nyaman bekerja dalam posisi duduk di waktu yang lama.

    Taruh Tanaman Hias di Beberapa Sisi Ruangan

    Tren punya tanaman hias selama Pandemi COVID-19 berlangsung juga meningkat, lho! Nah, Sobat AQUA bisa juga menaruh beberapa tanaman hias di dalam kamar. Ada mini cactus, anthurium, monstera, gardenia dan tanaman hias lain yang bisa Sobat AQUA pilih.

    Bukan tanpa alasan, selain mempercantik kamar, beberapa tanaman mempunyai manfaatnya tersendiri, lho! Seperti peace lily dan lidah mertua yang bisa menyaring udara agar lebih bersih, atau lavender yang punya aroma menenangkan.

    Pajang Kolase Foto

    Dinding kamar yang polos nggak jarang menghadirkan kesan yang membosankan. Isi dinding kamar dengan foto dari momen terbaik bisa menciptakan suasana baru yang hangat. Sobat AQUA bisa menaruhnya satu sisi dinding khusus agar kesan rapi tetap ada. Jangan lupa tambahkan beberapa kutipan kata motivasi kesukaan supaya mood belajar atau bekerja tetap baik.

    Pakai Wewangian Kamar

    Cara menaikkan mood bekerja yang lain adalah dengan menambahkan pengharum kamar kesukaan Sobat AQUA! Kini mudah sekali untuk menemukan berbagai jenis wewangian kamar. Ada reed diffuser atau lilin aromaterapi dengan berbagai macam aroma yang bisa digunakan.

    Pilih Barang Elektronik yang Sesuai dengan Kebutuhan Kamar

    Ini dia tips terakhir yang nggak kalah penting. Pastikan Sobat AQUA memilih barang elektronik yang memang sesuai dengan kebutuhan, seperti pendingin ruangan rasanya menjadi kebutuhan wajib untuk kamar. Pasti Sobat AQUA nggak mau kepanasan dan berujung nggak nyaman di setiap aktivitas yang dilakukan di kamar, kan? Pemilihan pendingin ruangan ini tentunya harus disesuaikan dengan luas kamar. Selain itu, Sobat AQUA juga bisa menambahkan televisi flat di dalam kamar supaya makin betah dan anti boring!

Produk AQUA Elektronik untuk Lengkapi Dekorasi Kamar

Kamar yang nyaman tentunya didukung oleh sejuknya udara dan pendingin ruangan. Untuk melengkapi itu semua, Sobat AQUA bisa menggunakan AC type AQA-KCRV9WGW dari AQUA Elektronik yang dilengkapi dengan fitur canggih dari teknologi Jepang. Pertama, AC ini merupakan AC Inverter+ yang artinya AC ini hemat energi hingga 60% lebih hemat. Nggak hanya itu, AC ini juga mampu menghadirkan udara dingin 43% lebih cepat, lho! AC ini juga memiliki fitur Aqua Fresh, di mana mampu menghasilkan udara yang lebih bersih, segar, bebas virus dan juga bakteri.

Langkah lainnya dalam melengkapi dekorasi kamar yang bisa dilakukan adalah dengan menambah televisi di dalam kamar. TV LE43AQT6600FG dari AQUA Elektronik adalah jawabannya. Dengan fitur yang sudah dilengkapi dengan Artificial Intelligence yang mencakup Intelligent Voice Control, Android Device IoT Hub, dan Chromecast Built in dapat menyambungkan semua keunggulan yang ada pada smartphone ke dalam TV.

Apalagi, TV ini juga dilengkapi fitur One Touch Remote yang dapat memberikan akses ke aplikasi Youtube dan Netflix dengan cepat dan mudah. Dengan begitu, bye bye rasa bosan!

Yuk, segera pesan AC dan TV dari AQUA Elektronik ini di Official Marketplace AQUA Elektronik kesayangan untuk lengkapi dekorasi kamar yang nyaman dan anti boring!

AQUA ELEKTRONIK PRODUCT SERVICE & SUPPORT

Kami dapat membantu menjawab pertanyaan seputar produk, perawatan, penggunaan, perbaikan, dan pemeliharaan produk AQUA ELEKTRONIK Anda.

LIVE CHAT

Senin - Jumat
07:00 - 19:00 WIB
Sabtu, Minggu & Hari Libur
08:00 - 17:00 WIB

CALL CENTER
BEBAS PULSA
0800 1 003 003

Senin - Jumat
07:00 - 19:00 WIB
Sabtu, Minggu & Hari Libur
08:00 - 17:00 WIB

SMS & Whatsapp

0858-1000-3003