Bagaimana jika AC kurang atau tidak dingin?
Jika unit AC kurang atau tidak dingin mohon dipastikan beberapa hal berikut :
- Pastikan apakah instalasi unit sudah dipastikan sudah sesuai dengan prosedur pemasangan unit
- Untuk luas ruangan harus disesuaikan dengan kapasitas unit AC agar dingin dapat terpenuhi
- Jika sudah sesuai pastikan apakah tegangan rumah sudah stabil atau belum jika belum tunggu hingga tegangan stabil atau dapat menggunakan stabilizer sebagai alat untuk menstabilkan tegangan yang masuk ke unit.
- Disarankan untuk melakukan pembersihan filter AC selama 2 minggu sekali serta pembersihan unit indoor dan outdoor dilakukan selama 2-3 bulan sekali.
- Atur suhu sesuai dengan kebutuhan untuk pemilihan mode gunakan mode cool.
- Tutup jendela dan pintu untuk mengurangi panas tambahan dari luar ruangan untuk mempercepat pendinginan.
Note :
Jika sudah dipastikan tegangan serta unit AC selalu dibersihkan secara rutin sesuai dengan petunjuk tetapi unit masih berkendala kurang dingin silahkan menghubungi petugas AQUA Elektronik melalui WhatsApp di wa.me/6285810003003.
Apakah artikel ini berguna untuk anda?