Cara Mengatur Suhu Freezer Kulkas AQUA Elektronik

Mengatur Suhu Chest Freezer

Suhu pada chest freezer merupakan hal sederhana namun penting untuk diketahui secara detail. Suhu yang baik akan menjaga makanan lebih awet dan segar ketika disimpan pada freezer. Chest freezer merupakan suatu alat berbentuk kotak kubus atau persegi panjang yang digunakan untuk membekukan bahan-bahan makanan. Ada banyak bahan makanan yang dapat disimpan di dalam chest freezer. Seperti daging, asi, es krim, serta obat-obatan. Suhu alat ini bisa mencapai minus 10 hingga -30 derajat celcius.

Karena diperuntukkan untuk penyimpanan berbagai bahan makanan. Tidak heran, kondisi chest freezer perlu menjadi perhatian. Baik dari segi kesegaran maupun ketahanan penggunaannya. Umumnya sebuah chest freezer ini dapat digunakan secara bertahun-tahun. Lamanya usia chest freezer ini juga sangat tergantung dari bagaimana melakukan perawatan pada freezer. Salah satu perawatan sederhana adalah dengan mengatur cara mengatur suhu chest freezer yang baik.

Sensor Temperatur Chest Freezer

Umumnya setiap chest freezer memiliki temperatur suhu dan letaknya biasanya ada pada bagian luar di pojok bawah freezer. Dalam chest freezer AQUA Elektronik, kami memiliki fitur bernama Digital Temperature Control yang meliputi Tropical Climate Change, 48 Hours dan Super fast Freezing. Tropical Climate Change sendiri berfungsi untuk menjaga suhu dalam chest freezer tidak terpengaruh dengan suhu diluar, sehingga sangat cocok untuk daerah tropis khususnya Indonesia.

Selain itu, fitur Digital Temperature Control pada chest freezer juga meliputi fitur 48 Hours dan Super fast Freezing. Super fast freezing sendiri akan memastikan suhu yang sudah kita atur melalui panel Digital Temperature Control akan sama persis dengan suhu yang ada di dalam chest freezer. Fitur lainya yang ada dalam Digital Temperature Control AQUA Elektronik ini adalah 100 hours yang berfungsi untuk menjaga makanan tetap higienis sampai 48 jam setelah alat dimatikan.

Banyaknya kegunaan dalam fitur Digital Temperature Control ini juga akan di jamin selama 5 tahun sehingga kualitas chest freezer yang sobat AQUA Elektronik peroleh dari produk AQUA Elektronik ini akan terjamin.

Cara mengatur Temperatur Chest Freezer

Dalam mengatur temperatur chest freezer, sobat AQUA Elektronik hanya cukup melihat panel dari Digital Temperature Control. Fitur Digital Temperature Control ini selain meliputi sensor yang sudah dijelaskan di bagian atas juga terdapat panel untuk mengatur suhu chest freezer sesuai keinginan sobat AQUA Elektronik.

Letak panel ini, biasanya ada di bagian luar pojok bawah freezer, intinya panel ini sangat mudah ditemui. Selanjutnya atur suhu sesuai dengan kebutuhan sobat AQUA Elektronik. Jika sobat AQUA Elektronik Japan mengatur suhu dengan tidak tepat, maka hal tersebut dapat memicu kerja freezer menjadi tidak optimal dan boros listrik. Adapun suhu yang bisa disesuaikan yaitu medium untuk freezer dan minimum atau maksimum untuk refrigerator.

Temperatur Freezer yang Baik

Secara umum, temperatur chest freezer yang baik tergantung dari jenis makanan yang akan kita simpan. Namun, Suhu < -18 derajat Celcius (atau lebih rendah) adalah suhu terbaik untuk penyimpanan makanan beku jangka panjang, jadi tetapkan suhu mesin freezer sobat AQUA Elektronik serendah mungkin. Mengatur suhu penyimpanan lebih tinggi bisa menyebabkan freezer kurang dingin dan tidak bekerja secara optimal.

Memiliki freezer dengan dukungan fitur Digital Temperature Control merupakan hal yang sangat penting. Bahan-bahan yang ada di dalam chest freezer akan tersimpan secara optimal karena ditunjang dari segi suhu sampai tempat penyimpanan yang berkualitas agar makanan tetap higienis.

Setelah tahu pentingnya dan cara mengatur suhu pada chest freezer, sobat AQUA Elektronik juga perlu mengetahui jenis-jenis freezer yang sesuai dengan kebutuhan. AQUA Elektronik memiliki banyak model ukuran freezer yang mampu memenuhi segala kebutuhan sobat AQUA Elektronik. Untuk selengkapnya sobat AQUA Elektronik bisa cek di halaman produk freezer AQUA japan.

AQUA ELEKTRONIK PRODUCT SERVICE & SUPPORT

Kami dapat membantu menjawab pertanyaan seputar produk, perawatan, penggunaan, perbaikan, dan pemeliharaan produk AQUA ELEKTRONIK Anda.

LIVE CHAT

Senin - Jumat
07:00 - 19:00 WIB
Sabtu, Minggu & Hari Libur
08:00 - 17:00 WIB

CALL CENTER
BEBAS PULSA
0800 1 003 003

Senin - Jumat
07:00 - 19:00 WIB
Sabtu, Minggu & Hari Libur
08:00 - 17:00 WIB

SMS & Whatsapp

0858-1000-3003