Panduan dan Cara Pasang Kabel Kompresor Kulkas

memperbaiki kulkas

Kerusakan sekecil apa pun pada perangkat elektronik tentu membuat Anda panik dan jengkel. Maklum saja, kehadiran elektronik memang memiliki fungsi vital untuk mendukung aktivitas sehari-hari.

Namun, sebenarnya kerusakan minor pada elektronik bisa ditangani secara mandiri jika Anda sudah memahami tekniknya, salah satunya yaitu cara pasang kabel kompresor kulkas.

Kompresor dapat diibaratkan sebagai jantung yang menyuplai tenaga sehingga kulkas memiliki kemampuan mendinginkan. Oleh sebab itu, kerusakan pada kompresor harus segera diatasi supaya tidak mengganggu fungsi kulkas.

Kondisi kerusakan ringan yang terjadi pada kabel kompresor tidak membutuhkan proses perbaikan yang rumit atau biaya besar. Jika Anda berniat mempelajari cara memasang kabel kompresor kulkas, maka sebaiknya Anda menyimak ulasan berikut ini terlebih dahulu:

Mengenal Fungsi Kompresor Kulkas

Sebelum mempelajari cara pasang kabel kompresor kulkas, tentu saja Anda wajib memahami fungsi kompresor terlebih dahulu. Rincian fungsi kompresor berdasarkan siklus pendinginan kulkas dapat diuraikan sebagai berikut:

1. Penghisap

Kompresor akan menghisap freon berwujud cair dari evaporator lalu melakukan kondensasi pada suhu rendah sambil meningkatkan tekanan freon.

2. Penekan

Selanjutnya, kompresor akan menekan gas freon (disebut proses kompresi) sehingga suhu dan tekanannya meningkat lalu mengalirkannya menuju kondensor.

3. Pemompa

kompresor akan melakukan pemompaan secara terus-menerus sehingga proses menghisap dan menekan freon terjadi berulang kali membentuk suatu siklus.

Tips Memilih Kabel Kompresor Kulkas

Meskipun gangguan kabel kompresor tergolong kerusakan ringan, tetap saja Anda harus mengatasinya dengan cara yang tepat supaya tidak berulang atau mengakibatkan kerusakan parah. Biasanya, kabel kompresor rentan rusak karena masa pakai kulkas sudah terlalu lama atau akibat gigitan tikus.

Beberapa hal penting yang tak boleh luput dari perhatian Anda ketika memilih kabel kompresor kulkas, yaitu:

1. Utamakan kabel berlabel SNI dan LMK

label Standar Nasional Indonesia (SNI) dan Lembaga Masalah Ketenagalistrikan (LMK) merupakan bukti valid bahwa suatu produk kabel memiliki kualitas yang teruji.

Jadi, alangkah lebih baik jika Anda memilih kabel kompresor kulkas yang telah dilengkapi label tersebut. Harganya mungkin terbilang lebih mahal dibandingkan kabel sejenis tanpa label, tetapi mutu dan ketahanannya tentu sebanding dengan harga tersebut.

2. Pilih ukuran yang tepat

Pemilihan kabel kompresor kulkas juga erat kaitannya dengan ukuran. Pada umumnya, kabel kompresor kulkas berukuran kurang lebih 70 cm. Bila Anda membutuhkan panjang kabel yang berbeda, maka Anda harus lebih cermat saat memilih, khususnya jika membeli kabel secara online.

3. Perhatikan lapisan PVC pada permukaan kabel

Hal kecil lainnya yang tak kalah krusial ketika memilih kabel kompresor kulkas adalah lapisan PVC pada permukaannya.

Cobalah mengamati lapisan terluar tersebut untuk memastikan kalau karakter bahannya kuat, elastis, dan tidak mudah terkelupas. Kualitas lapisan PVC pada permukaan kabel sangat menentukan tingkat keamanan dan ketahanannya ketika digunakan.

4. Prioritaskan merek kabel yang teruji kualitasnya

sebaiknya Anda memprioritaskan kabel dari merek populer jika kondisinya memungkinkan. Biasanya merek alat listrik populer menggunakan bahan bermutu yang kualitasnya sudah terbukti baik sehingga Anda tidak perlu mengkhawatirkan tingkat keamanannya.

Cara Pasang Kabel Kompresor Kulkas Sendiri di Rumah

Anda tak perlu panik menghadapi kerusakan kompresor kulkas jika bagian yang rusak hanya kabelnya saja. Cara pasang kabel kompresor kulkas bisa dilakukan secara mudah asalkan Anda mengikuti beberapa langkah ini dengan cermat:

  • Awali proses penggantian kabel kompresor dengan memutuskan aliran listrik ke kulkas. Tahap pertama ini penting untuk memastikan bahwa kondisi kulkas sudah aman untuk dibongkar.
  • Amati komponen kabel kompresor kulkas secara teliti. Biasanya kabel yang rusak akan tampak terkelupas bahkan putus. Lakukan proses ini sambil menyiapkan kabel baru yang hendak dipasang.
  • Sambungkan soket kabel yang baru ke kompresor kulkas. Anda patut memastikan kalau posisi kutubnya (negatif dan positif) sudah berada di posisi yang benar.
  • Periksa kembali setiap bagian kompresor secara keseluruhan, termasuk lampu indikator dan pengatur suhu. Proses ini penting karena kerusakan kabel pengatur suhu juga harus lekas ditangani agar tidak memengaruhi performa kulkas.
  • Bila Anda sudah selesai melakukan pengecekan, Anda bisa segera menyambungkan kulkas ke aliran listrik. Tunggu selama beberapa jam untuk mengidentifikasi apakah suhu kulkas sudah kembali dingin seperti biasa atau tidak. Kulkas yang berfungsi normal menunjukkan kalau proses pasang kabel kompresor berlangsung sukses.
  • Kalau selama ini kerusakan kulkas bukan hanya terjadi pada kabel kompresor melainkan juga bagian-bagian lainnya, alangkah lebih baik bila Anda mempertimbangkan keputusan membeli kulkas baru.

    AQUA Elektronik punya rekomendasi kulkas berkapasitas besar yang siap memenuhi kebutuhan Anda, yaitu KULKAS MULTIDOOR AQR-IM545AM. Seri kulkas berkapasitas 476 liter ini mengusung teknologi Twin Inverter yang membantu menstabilkan suplai tegangan serta memungkinkan waktu penyimpanan makanan lebih lama sehingga Anda bisa hemat energi dan uang dalam jangka panjang.

    Teknologi Multi AIR Flow pada KULKAS MULTIDOOR AQR-IM545AM membuat pendistribusian aliran udara tetap konsisten ke setiap sudut sehingga udara sejuk bersirkulasi secara menyeluruh ke setiap bagian lemari es.

    Kulkas canggih ini juga mempunyai fitur My Zone, yaitu 3 pilihan yang memberikan suhu stabil dan akurat untuk menyimpan makanan sehari-hari. Anda tak perlu khawatir soal bau tak sedap dan bakteri karena ada fitur Deo Pure yang menghadirkan lingkungan bersih untuk penyimpanan makanan sehingga makanan tetap segar lebih lama.

    Kemampuan KULKAS MULTIDOOR AQR-IM545AM untuk mencegah bakteri turut disempurnakan pintu anti bakteri super canggih yang mengurangi kontaminasi dari luar ke dalam lemari es.

    Kulkas AQUA Elektronik ini juga mempunyai Digital Touch Screen untuk mengontrol pengaturan tanpa membuka pintu kulkas dan lampu penerangan yang tidak panas karena menggunakan Top LED.

    Tambahan fitur kulkas lainnya yang bisa Anda manfaatkan yaitu Flexible Shelves yang membuat Anda leluasa mengatur ketinggian rak sesuai kebutuhan, serta Total No Frost untuk mendukung kelancaran pembuangan es dari freezer.

    Kehadiran kulkas canggih di rumah membuat aktivitas di dapur jadi makin praktis dan menyenangkan. Ucapkan selama tinggal pada kulkas lama yang kerap rusak dan mari beralih menggunakan produk unggulan persembahan AQUA Elektronik! Anda bisa dapatkan produknya hanya di official store AQUA Elektronik!

    AQUA ELEKTRONIK PRODUCT SERVICE & SUPPORT

    Kami dapat membantu menjawab pertanyaan seputar produk, perawatan, penggunaan, perbaikan, dan pemeliharaan produk AQUA ELEKTRONIK Anda.

    LIVE CHAT

    Senin - Jumat
    07:00 - 19:00 WIB
    Sabtu, Minggu & Hari Libur
    08:00 - 17:00 WIB

    CALL CENTER
    BEBAS PULSA
    0800 1 003 003

    Senin - Jumat
    07:00 - 19:00 WIB
    Sabtu, Minggu & Hari Libur
    08:00 - 17:00 WIB

    SMS & Whatsapp

    0858-1000-3003