Arti Tombol Spin Pada Mesin Cuci, Fungsi & Cara Menggunakannya

spin mesin cuci

Pada mesin cuci terdapat banyak tombol dengan fungsi pengaturan yang berbeda-beda. Anda mungkin sudah tahu sebagian di antaranya, tapi apakah Anda tahu apa fungsi tombol spin mesin cuci?

Spin” adalah kata dari bahasa Inggris yang berarti berputar atau putaran. Pada mesin cuci, spin berarti proses berputarnya mesin cuci untuk memeras air yang ada di dalam pakaian setelah dicuci, dengan begitu cucian jadi lebih kering. Dengan kata lain, spin pada mesin cuci bertujuan untuk pengeringan.

Mengenal Fitur Spin Mesin Cuci

"Spin" pada mesin cuci merujuk pada proses pemutaran drum dengan kecepatan tinggi setelah pencucian atau pembilasan untuk mengeluarkan air dari pakaian. Fitur ini bertujuan mempercepat proses pengeringan dengan mengurangi kelembapan yang tertinggal di pakaian. Semakin tinggi kecepatan putaran (spin speed), semakin sedikit air yang tersisa, sehingga pakaian akan lebih cepat kering.

Secara umum, ada 3 tahapan kerja mesin cuci, yaitu pencucian (wash), pembilasan (rinse), dan pengeringan (spin). Nah, spin dilakukan setelah proses pembilasan selesai.

Fungsi Spin pada Mesin Cuci

Fungsi spin pada mesin cuci adalah untuk mengeluarkan air dari pakaian setelah proses pencucian dan pembilasan. Dengan memutar drum mesin cuci pada kecepatan tinggi, spin membantu mengurangi kelembapan pada pakaian, sehingga pakaian menjadi lebih kering dan siap dijemur atau dimasukkan ke dalam mesin pengering. Proses ini mempercepat pengeringan pakaian.

Cara Menggunakan Fitur Spin pada Mesin Cuci

mesin cuci spin

Setelah memahami arti spin mesin cuci, kini saatnya untuk menggunakan fitur ini. Ada dua cara menggunakan fitur spin ini. Simak tips berikut, ya!

1. Cara menggunakan fitur spin secara otomatis

Fungsi spin pada mesin cuci bisa diatur secara otomatis sejak awal, sebelum Anda mulai mencuci pakaian. Mesin cuci akan bekerja mengikuti tahapan yang sudah ditentukan, yaitu merendam, mencuci dan membilas, dan terakhir mengeringkan (spin).

Jadi, fungsi spin akan otomatis bekerja setelah tahap-tahap sebelumnya telah selesai dijalankan.

Anda pun dapat meninggalkan mesin cuci setelah tombol spin diaktifkan. Proses spin dilakukan di akhir proses pencucian dan memerlukan cukup banyak daya listrik.

2. Cara menggunakan fitur spin secara manual

Selain secara otomatis, proses spin juga bisa diatur secara manual. Hal ini biasanya dilakukan bila Anda ingin mendapatkan cucian lebih kering. Anda cukup menggunakan fungsi spin sesuai keinginan dan kebutuhan. Nyalakan tombol spin, lalu atur waktunya.

Meski begitu, hasil pengeringan tidak akan betul-betul kering. Pakaian masih perlu dijemur sebentar atau diangin-anginkan untuk kering sempurna.

Masih berhubungan dengan spin mesin cuci, Anda perlu mengetahui juga tentang spin speed atau RPM.

Spin speed adalah kecepatan pemutaran tabung per menit. Semakin besar RPM, pengeringan dapat berlangsung lebih cepat dan hasil cucian jadi lebih kering.

Itu sebabnya, mesin cuci dengan spin speed lebih kencang cenderung lebih hemat listrik karena penggunaan daya listriknya memang lebih sedikit. Namun, mesin cuci dengan spin speed yang lebih kencang umumnya memiliki harga yang lebih mahal daripada mesin cuci dengan spin speed lebih rendah.

Di pasaran tersedia mesin cuci dengan spin speed 800, 900, 1000, dan seterusnya. Mesin cuci dengan spin speed lebih kencang biasanya lebih berisik saat proses spin dilakukan. Lalu, spin speed yang mana yang paling baik?

Secara umum, mesin cuci dengan spin speed 1200 hingga 1400 cukup ideal untuk penggunaan normal sehari-hari. Namun, pemilihan spin speed mesin cuci tentu perlu disesuaikan juga dengan kebutuhan Anda sehari-hari.

Mesin Cuci QW-2070HT: Canggih dengan Fitur yang Lengkap

Bagi Anda yang sudah terbiasa mencuci dengan mesin cuci dua tabung, mungkin akan perlu waktu untuk terbiasa bila berganti menggunakan mesin cuci 1 tabung.

Jika Anda ingin meneruskan kebiasaan menggunakan mesin cuci 2 tabung, gunakan produk yang berkualitas dengan fitur yang lengkap.

Mesin cuci QW-2070HT persembahan dari AQUA Elektronik ini bisa jadi pilihan yang tepat untuk kebutuhan Anda. Mesin cuci ini dilengkapi Stainless Steel Spin Tub yang menggunakan material yang lebih kokoh dan awet.

Fitur tersebut juga mencegah adanya bakteri berbahaya yang dapat menimbulkan kontaminasi pada tabung pencucian, serta memastikan tabung cuci tahan lama dan mesin cuci Anda bersih dan higienis.

Tutup tabungnya didesain transparan agar memudahkan Anda untuk melihat proses pencucian. Selain itu, terdapat pula fitur Hinge Top Lid, Anda tidak perlu khawatir tutup akan hilang.

Tutup mesin cuci yang lebih kuat dan kokoh akan membuat Anda jadi lebih mudah untuk membuka dan menutup mesin cuci tanpa khawatir tutup akan rusak ataupun hilang.

Mesin cuci ini juga dilengkapi Magic Filter yang dapat menyaring serat pakaian dan kotoran, sehingga memberikan hasil cucian yang lebih bersih. Fitur Anti-Bacteria Pulsator juga keunggulan lain dari mesin cuci ini.

Plastik untuk pulsator menggunakan bahan yang dilapisi material anti-bakteri yang secara efektif dapat mencegah pertumbuhan bakteri sampai dengan 99.99%.

Sementara, fitur Air Dry membantu mencegah pakaian bau dan kusut. Dengan lubang air dry yang membantu sirkulasi udara pada tabung pengering agar dapat lebih maksimal mengeringkan pakaian dan menghindari pakaian dari bakteri dan kuman sehingga pakaian lebih bersih dan segar.

Jadi, tunggu apa lagi? Miliki mesin cuci 2 tabung dengan fitur lengkap ini secepatnya! Segera kunjungi official store AQUA Elektronik untuk mendapatkan informasi lebih lanjut seputar produk mesin cuci tipe ini.

AQUA ELEKTRONIK PRODUCT SERVICE & SUPPORT

Kami dapat membantu menjawab pertanyaan seputar produk, perawatan, penggunaan, perbaikan, dan pemeliharaan produk AQUA ELEKTRONIK Anda.

LIVE CHAT

Senin - Jumat
07:00 - 19:00 WIB
Sabtu, Minggu & Hari Libur
08:00 - 17:00 WIB

CALL CENTER
BEBAS PULSA
0800 1 003 003

Senin - Jumat
07:00 - 19:00 WIB
Sabtu, Minggu & Hari Libur
08:00 - 17:00 WIB

SMS & Whatsapp

0858-1000-3003