Cara Mengatur Suhu Kulkas dengan Benar, Intip di Sini!

suhu kulkas

Kulkas yang memiliki tombol pengaturan suhu biasanya menggunakan teknologi inverter yang sudah mengadopsi teknologi modul digital. Teknologi ini memungkinkan pengaturan suhu kulkas yang benar sehingga kesegaran makanan yang disimpan di dalam kulkas dapat lebih terjaga. Pastikan Anda sudah melakukan pengaturan suhu kulkas yang benar.

Memahami Fungsi Tombol Pengatur Suhu pada Kulkas

Pengaturan suhu pada kulkas dilakukan dengan tombol pengaturan suhu. Pada kulkas 1 pintu, mekanisme dan bentuk pengaturan suhunya biasanya menggunakan knop yang dapat diputar untuk mengatur level suhu yang diinginkan. Begitu pula pengaturan suhu kulkas AQUA 1 pintu.

Pada kulkas 2 pintu, unit pengaturan suhunya ada yang menggunakan knop berputar seperti pada kulkas 1 pintu, ada pula yang menggunakan tombol. Biasanya terdapat 2 tombol pengaturan suhu untuk pengaturan suhu freezer dan pengaturan suhu kulkas. Begitu pula untuk pengaturan suhu kulkas AQUA 2 pintu.

Knop pengatur suhu kulkas juga dilengkapi dengan penanda berupa angka 1–5 atau keterangan seperti “min”, “med”, “max”, dan “stop”. Apa maksud penanda tersebut? Yuk, simak penjelasannya.

1. Pengaturan suhu dengan angka 1–5

Pada knop dengan dengan angka 1–5, angka 1 menunjukkan suhu minimal kulkas, sedangkan angka 5 mewakili suhu maksimal kulkas. Bila Anda mengatur suhu kulkas pada angka 1, maka kulkas akan beroperasi dengan suhu dingin minimal atau bisa dibilang tidak terlalu dingin. Sementara, bila Anda mengatur suhu kulkas pada angka 5, kulkas akan beroperasi dengan suhu dingin maksimal atau sangat dingin.

2. Pengaturan suhu dengan tulisan

Pengaturan suhu kulkas yang benar tidak hanya dengan angka, melainkan juga bisa dengan tulisan. Tulisan “min” berarti suhu minimum, “med” artinya medium, “max” adalah pengaturan suhu maksimum, dan “stop” berarti kulkas berada dalam keadaan mati.

Pengaturan Suhu Kulkas yang Benar

Untuk mengetahui apakah suhu kulkas Anda sudah tepat, Anda dapat mencoba dua cara berikut.

1. Periksa suhu kulkas dengan alat khusus

Metode yang paling umum adalah menggunakan segelas air dan termometer. Cukup simpan segelas air di dalam kulkas semalaman. Keesokan paginya, masukkan termometer kulkas ke dalam gelas berisi air tersebut untuk mengukur suhunya.

Cara yang kedua adalah menempatkan termometer di dalam kulkas selama beberapa jam. Dengan cara ini, Anda bisa mendapatkan hasil pengukuran yang lebih akurat.

2. Mengatur suhu sesuai jenis makanan

Setiap makanan memerlukan suhu yang berbeda-beda. Berikut panduan mengatur suhu kulkas sesuai jenis makanan:

  • Produk susu disimpan pada suhu 2–4°C.
  • Sebagian besar makanan segar disimpan di kulkas dengan suhu 2–4°C.
  • Daging karkas harus disimpan pada suhu 1–3°C.
  • Potongan daging seperti steak dan daging giling harus disimpan di wadah tertutup pada suhu 2–4°C.
  • Daging ayam dan ikan disimpan di dalam freezer dengan suhu -1 hingga 2°C.
  • Makanan beku harus disimpan pada suhu -18°C.

Pengaturan Suhu Kulkas 2 Pintu

Berikut cara pengaturan suhu kulkas yang benar pada kulkas 2 pintu.

1. Suhu kulkas pintu atas

Ruangan bagian atas kulkas 2 pintu biasanya digunakan untuk membekukan bahan makanan atau minuman. Berikut cara pengaturan suhu kulkas yang benar pada pintu atas:

  • Buka pintu kulkas bagian atas, lalu cari tombol thermostat untuk mengatur suhu.
  • Pilih level dingin yang dikehendaki dari pilihan level suhu yang ada.
  • Biasanya pengaturan suhu freezer yang disetel oleh produsen kulkas adalah medium atau lebih dingin.
  • Suhu kulkas pintu bawah

Pintu bagian bawah kulkas 2 pintu biasanya digunakan untuk menyimpan bahan makanan seperti sayur, telur dan buah. Berikut cara pengaturan suhu kulkas yang benar pada pintu bawah:

  • Buka pintu kulkas bawah, lalu cari tombol thermostat untuk mengatur suhu.
  • Pilih level dingin yang dikehendaki dari pilihan level suhu yang ada.
  • Pastikan suhu yang Anda setel sesuai dengan standar suhu kulkas yang tepat agar makanan tidak cepat rusak dan ditumbuhi bakteri dan jamur.

Kulkas AQR-695IM dengan Kapasitas Lebih Besar, Efisien untuk Menyimpan Berbagai Jenis Makanan

Fungsi kulkas saat ini bukan sekadar untuk menyimpan makanan. Banyak fitur canggih disematkan pada kulkas masa kini sehingga fungsinya menjadi berlipat ganda. Contohnya pada kulkas AQR-695IM persembahan dari AQUA Elektronik. Kulkas Side-By-Side 630L ini dilengkapi fitur Big Capacity, H-DEO Fresh, HCS-Plus, dan Energy Saving.

Selain memiliki fungsi yang optimal, keunggulan lain yang banyak dicari pelanggan dari kulkas adalah kemampuan untuk hemat energi. Nah, keunggulan tersebut juga terdapat pada kulkas AQR-695IM. Teknologi dari AQUA dengan dimensi yang lebih efisien, tetapi memiliki kapasitas penyimpanan lebih besar dan hemat energi.

Kulkas ini dilengkapi dengan Twin Inverter yang membuat proses pendinginan kulkas menjadi jauh lebih cepat. Hal ini membuat kulkas lebih hemat energi, tidak mengeluarkan suara bising, dan menjaga kesegaran makanan lebih lama. Keberadaan Vacuum Foaming juga memungkinkan 5% pengurangan konsumsi energi karena busa padat meningkatkan efisiensi pendinginan dengan mengurangi kehilangan udara dingin.

Dengan segala kelebihan tersebut, tak ada alasan untuk tidak menggunakan kulkas AQR-695IM di rumah. Segera kunjungi Official Store AQUA Elektronik dan miliki kulkas canggih ini di rumah Anda!

AQUA ELEKTRONIK PRODUCT SERVICE & SUPPORT

Kami dapat membantu menjawab pertanyaan seputar produk, perawatan, penggunaan, perbaikan, dan pemeliharaan produk AQUA ELEKTRONIK Anda.

LIVE CHAT

Senin - Jumat
07:00 - 19:00 WIB
Sabtu, Minggu & Hari Libur
08:00 - 17:00 WIB

CALL CENTER
BEBAS PULSA
0800 1 003 003

Senin - Jumat
07:00 - 19:00 WIB
Sabtu, Minggu & Hari Libur
08:00 - 17:00 WIB

SMS & Whatsapp

0858-1000-3003