Cara Memasak Frozen Food yang Benar agar Aman Dikonsumsi

daging frozen

Frozen food (makanan beku) memanglah opsi olahan makanan yang mudah dan cepat untuk dibuat dan disantap. Akan tetapi, ternyata masyarakat masih banyak yang lalai ketika mengolah panganan siap saji ini. Alhasil, mungkin Anda pernah mengonsumsi makanan beku yang masih terasa kurang matang.

Frozen food tidak hanya perlu diperhatikan dari segi penyimpanannya saja agar awet. Lebih daripada itu, Anda juga perlu tahu bagaimana cara memasak frozen food yang benar agar aman dikonsumsi.

Lantas, bagaimana caranya? Artikel berikut ini akan menyajikan beberapa cara memasak frozen food yang benar agar aman dikonsumsi untuk bisa dipraktikkan di rumah. Mari simak tips lengkapnya di bawah ini!

Kenapa Frozen Food Harus Dimasak dengan Benar?

Sebelum memasak makanan beku, Anda harus tahu dahulu alasan di balik frozen food harus dimasak dengan benar. Berikut adalah latar belakangnya:

1. Cegah dan Bunuh Pertumbuhan Bakteri Jahat bagi Tubuh

Frozen food yang dimasukkan ke dalam freezer bukanlah membunuh pertumbuhan bakteri jahat. Hanya saja, suhu yang diatur untuk menyimpan bahan makanan berperan dalam menghambat pertumbuhan bakteri.

Jadi, ketika frozen food dikeluarkan dari freezer, bakteri pun bisa tumbuh kembali dengan cepat menyesuaikan suhu lingkungan sekitar. Nah, apabila sudah terjadi demikian, tentu Anda harus memasak produk dengan benar untuk mematikan bakteri yang ada.

Bakteri yang tumbuh tersebut berpotensi menimbulkan penyakit, seperti diare, mual, hingga demam. Maka dari itu, Anda perlu memastikan bahwa proses memasak frozen food sudah benar dan matang secara menyeluruh.

2. Menjaga Kualitas Frozen Food

Frozen food yang tidak dimasak dengan benar akan memberikan cita rasa yang kurang nikmat karena kualitasnya menurun. Hal ini bisa terjadi karena Anda tidak memasaknya hingga matang.

Contohnya, Anda ingin memasak nuget ayam. Setelah didiamkan untuk dicairkan di luar ruangan, Anda langsung memasaknya di api panas. Akan tetapi, Anda tidak memastikan kembali apakah nuget tersebut sudah matang sempurna hingga ke bagian dalam.

Alhasil, daging ayam di dalam balutan tepung tersebut masih mentah sehingga muncul cita rasa kurang enak. Balutan tepung juga menjadi kurang sehat untuk dikonsumsi karena tidak dimasak dengan sempurna.

Terlebih jika Anda akan memasak daging sapi yang lama disimpan di kulkas. Kualitas daging akan menurun dan tidak lezat ketika dikonsumsi karena produk tersebut belum mencair sempurna dan diolah dengan cara yang salah.

Cara Memasak Frozen Food yang Benar agar Aman Dikonsumsi

Lantas, bagaimana cara memasak frozen food yang benar? Mari ikuti langkah-langkah di bawah ini agar frozen food di rumah Anda tetap aman dikonsumsi:

1. Diamkan (Cairkan) Frozen Food di Luar Ruangan

Langkah pertama adalah pastikan sudah tidak ada kristal es (freezer burn) yang menutupi kemasan makanan beku Anda. Adanya kristal es ini menunjukkan bahwa cara penyimpanan dan suhu yang diatur dalam freezer tidak sesuai.

Akibatnya, produk akan langsung terkontaminasi dengan suhu dingin. Jika sudah demikian, Anda harus mendiamkan frozen food lebih lama hingga kristal es benar-benar mencair.

Tidak hanya dari segi cara penyimpanan, pemilihan kulkas yang sesuai juga ternyata memengaruhi kualitas frozen food. Kulkas yang tidak dilengkapi fitur pengatur suhu otomatis akan lebih rentan mengalami freezer burn hingga berujung membuat produk cepat basi.

Solusinya adalah Anda bisa menggunakan Kulkas AQR-CTD506RGC dari AQUA Elektronik. Kulkas ini sudah dilengkapi dengan fitur magic zone yang dapat digunakan untuk mengatur suhu sesuai kebutuhan. Pengaturan suhu yang diatur bisa dimulai dari 0 hingga 4 derajat celcius.

Tidak hanya itu saja, produk ini juga dilengkapi dengan fitur 360° cooling. Fitur ini bisa memberikan kesegaran dan pendinginan secara menyeluruh guna menjaga kualitas makanan di dalamnya.

2. Ambil Produk Sesuai Kebutuhan (Secukupnya)

Sebelum mencairkan frozen food, pastikan Anda mengambil produk sesuai kebutuhan, ya! Dengan kata lain, Anda hanya perlu mencairkan produk yang akan dimasak dan dimakan pada saat itu juga.

Mengapa demikian? Pasalnya, Anda tidak boleh mengembalikan produk yang sudah dicairkan ke dalam freezer kembali. Frozen food yang sudah dicairkan berpotensi sudah mengalami pertumbuhan bakteri. Apabila Anda memasukkannya kembali ke dalam freezer, bakteri tersebut akan tetap masih ada dan berpeluang membuat produk frozen food menjadi tidak awet.

3. Masak dengan Minyak Panas

Proses memasak frozen food harus diperhatikan dari segi media yang digunakan. Pastikan Anda memasak produk makanan beku dengan minyak yang panas, ya.

Caranya bisa dilakukan dengan memanaskan minyak terlebih dahulu sebelum memasukkan produk. Apabila sudah dirasa cukup panas, Anda dapat langsung memasukkan produk ke dalam wajan.

Tujuan dari langkah ini adalah guna mempertahankan tekstur dan kualitas frozen food itu sendiri.

4. Pastikan Frozen Food Matang Menyeluruh

Terakhir, Anda perlu mengawasi proses memasak frozen food agar produk matang sempurna dan menyeluruh. Tujuannya agar produk tidak gosong saat proses penggorengan.

Pada dasarnya, tidak ada minimal waktu yang diperlukan untuk memastikan produk sudah matang atau belum. Anda dapat melihat dari perubahan warna yang terjadi pada produk.

Misalnya seperti nuget ayam. Jika nuget sudah berwarna cokelat keemasan, dapat disimpulkan bahwa nuget tersebut sudah matang menyeluruh.

Demikianlah beberapa cara memasak frozen food yang benar agar aman dikonsumsi. Pastikan Anda mengikuti langkah-langkah di atas dengan tepat guna menghindari potensi pertumbuhan bakteri yang jahat bagi kesehatan tubuh.

AQUA ELEKTRONIK PRODUCT SERVICE & SUPPORT

Kami dapat membantu menjawab pertanyaan seputar produk, perawatan, penggunaan, perbaikan, dan pemeliharaan produk AQUA ELEKTRONIK Anda.

LIVE CHAT

Senin - Jumat
07:00 - 19:00 WIB
Sabtu, Minggu & Hari Libur
08:00 - 17:00 WIB

CALL CENTER
BEBAS PULSA
0800 1 003 003

Senin - Jumat
07:00 - 19:00 WIB
Sabtu, Minggu & Hari Libur
08:00 - 17:00 WIB

SMS & Whatsapp

0858-1000-3003