Sudah Tahu Cara Cepat Menghilangkan Bunga Es di Kulkas?
Sebagian orang menganggap keberadaan bunga es tidak mengganggu asalkan kulkas masih bisa berfungsi sebagai pendingin dan pembeku. Akan tetapi, jika dibiarkan tumbuh terus menerus dapat menimbulkan kerusakan pada kulkas. Sebelum mencari tahu cara menghilangkan bunga es di kulkas, pertama-tama ketahui dulu apa saja penyebab munculnya bunga es.
Kemunculan bunga es sebenarnya bisa mengganggu kerapian di dalam kulkas. Penempatan makanan pun jadi berantakan karena ruang di dalam kulkas jadi terbatas. Masalah ini biasanya muncul pada kulkas yang sudah cukup lama dipakai.
Perlu diketahui, masalah seperti ini lebih sering terjadi pada kulkas 1 pintu. Hal ini karena akses ke lemari pendingin dan freezer melalui pintu yang sama. Sementara, kulkas 2 pintu umumnya memiliki fungsi no frost yang dapat langsung mengatasi kemunculan bunga es, namun bukan berarti tak bisa terjadi.
Penyebab Munculnya Bunga Es di Kulkas
Sebenarnya, kondisi seperti apa yang dapat menyebabkan munculnya bunga es di freezer? Simak infonya dalam ulasan berikut ini.
1. Intensitas buka-tutup pintu kulkas
Pada kulkas 1 pintu, setiap membuka pintu, udara hangat juga ikut masuk ke freezer. Udara hangat ini kemudian berubah menjadi uap ketika pintu kulkas ditutup. Proses inilah yang kemudian memicu pertumbuhan bunga es.
2. Gasket freezer bocor
Gasket adalah karet yang mengelilingi lemari es dan pintu freezer yang membuat pintu dapat tertutup rapat. Seiring waktu, gasket dapat rusak sehingga menyebabkan pintu kulkas selalu seperti terbuka sebagian.
Akibatnya, udara lembap di luar kulkas akan masuk ke dalam kulkas dan menimbulkan embun berupa tetesan air kecil di dinding dan langit-langit kulkas. Nah, tetesan air ini kemudian membeku. Pada kulkas dengan gasket bocor, jumlah embun beku yang terbentuk cukup banyak hingga tak mampu diatasi oleh mekanisme pencairan es otomatis yang biasanya terdapat pada kulkas dan freezer modern.
3. Masalah pada makanan
Menyimpan makanan pada wadah terbuka di dalam kulkas ternyata bisa meningkatkan risiko timbulnya bunga es. Alasannya, air di dalam wadah akan menguap ke dalam kulkas lalu mengembun di dinding dan rak kulkas. Jadi sebaiknya, simpan makanan berkuah di dalam wadah yang tertutup rapat untuk disimpan di kulkas.
4. Suhu kulkas terlalu rendah
Apakah Anda mengatur suhu freezer lebih rendah dari rekomendasi di buku manual? Jika iya, hal ini bisa menjadi penyebab timbulnya bunga es. Cek kembali di buku manual kulkas, berapa suhu ideal untuk freezerfreezer, lalu ikuti pengaturan tersebut.
Cara Menghilangkan Bunga Es di Kulkas
Selain berisiko merusak kulkas, masalah bunga es pada kulkas juga bisa memakan tempat di freezer yang seharusnya bisa digunakan untuk menyimpan makanan. Apalagi kalau sudah menumpuk cukup banyak. Anda akan perlu waktu yang lama pula untuk menghilangkannya. Hal ini malah bisa mengakibatkan makanan yang disimpan di dalam freezer jadi rusak.
Supaya hal itu tidak terjadi, segera atasi berbagai cara menghilangkan bunga es di kulkas seperti berikut ini.
1. Cabut aliran listrik kulkas
Ini adalah cara menghilangkan bunga es di kulkas paling mudah, namun membutuhkan waktu yang cukup lama. Anda hanya perlu mencabut aliran listrik kulkas, lalu biarkan pintu kulkas terbuka dan tumpukan esnya mencair. Saat mulai mencair, Anda dapat dengan mudah mencabutnya.
2. Letakkan panci berisi air panas
Selain mencabut aliran listrik, cara ini juga lebih cepat. Anda cukup mengisi panci dengan air panas, letakkan di dalam freezer. Jangan lupa untuk memberi alas pada panci agar panasnya tidak merusak permukaan freezer.
Selanjutnya, tutup rapat kulkas supaya uap panas dari panci akan melelehkan tumpukan es di freezer. Tunggu selama 10–15 menit, lalu ganti air di panci yang sudah sejuk dengan air panas lain. Ulangi proses ini sebanyak 2–3 kali. Saat mengganti panci, Anda juga bisa mengelap atau mencabut bunga es yang sudah mulai mencair.
3. Gunakan pengering rambut
Anda punya pengering rambut atau hair dryer di rumah? Alat tersebut juga bisa dimanfaatkan sebagai cara cepat menghilangkan bunga es di kulkas. Anda bahkan dapat melakukan langkah ini tanpa perlu memutus aliran listrik kulkas.
Caranya mudah, pertama nyalakan hair dryer, lalu arahkan angin panasnya ke freezer. Angin panas dari hair dryer akan melelehkan es yang menumpuk. Namun, Anda perlu cermat dalam menggunakan hair dryer ini. Jaga agar posisi hair dryer tidak terlalu dekat dengan sisi bodi freezer. Sebab angin panas dari hair dryer juga bisa merusak bagian tersebut. Bila mulai mencair, Anda cukup mengelapnya dengan kain lap atau handuk.
4. Gunakan kain panas
Untuk melakukan langkah ini, Anda hanya perlu menyiapkan kain lap dan air panas. Celupkan kain lap ke dalam air panas, lalu usap-usapkan kain lap pada bunga es hingga mencair dan jadi mudah dicabut. Supaya tidak cedera, sebaiknya Anda menggunakan sarung tangan untuk memegang kain lap yang dicelup ke air panas.
5. Gunakan alkohol
Jika bunga es di kulkas belum terlalu tebal, Anda bisa mencoba cara ini, mirip dengan saat menggunakan kain panas.
Caranya: rendam kain lap di dalam cairan alkohol, lalu usap-usapkan kain pada bunga es hingga mencair. Setelah mencair, Anda dapat mencabutnya dengan mudah. Karena alkohol bukan cairan biasa, sebaiknya Anda juga menggunakan sarung tangan untuk melindungi tangan saat melakukan langkah ini.
6. Gunakan spatula logam
Menggunakan spatula dari bahan logam sebenarnya cukup berbahaya, apalagi jika dilakukan dengan kasar karena dikhawatirkan merusak dinding freezer. Oleh karena itu, untuk menghilangkan tumpukan bunga es, Anda perlu memanaskan ujung spatula terlebih dahulu di atas api, kemudian tempelkan ke bunga es yang tebal hingga mencair.
7. Campuran air cuka
Jika ingin menggunakan cara ini, Anda membutuhkan air hangat, handuk, serta cuka putih. Campurkan air hangat dan cuka secukupnya, lalu celupkan handuk sercara merata. Handuk yang sudah basah itu, kemudian tempelkan pada tumpukan bunga es kemudian tunggu sampai mencair.
Tips Mencegah Munculnya Bunga Es yang Berlebihan
Setelah mengetahui cara cepat menghilangkan bunga es di kulkas, Anda perlu melakukan langkah-langkah pencegahan agar masalah itu tidak terulang kembali. Berikut tips mencegah munculnya bunga es secara berlebihan.
1. Pilih lokasi penempatan kulkas yang tepat
Penempatan kulkas sebaiknya di area yang suhunya tidak terlalu panas. Sebab, ruangan yang panas akan mendorong kulkas untuk bekerja lebih keras. Salah satu akibatnya, mudah timbul bunga es di dalam kulkas.
2. Hindari membuka pintu freezer terlalu lama
Sering membuka freezer atau membuka freezer terlalu lama bisa membuat udara hangat masuk ke dalam freezer. Hal ini mengakibatkan kadar uap di dalam freezer meningkat. Inilah yang kemudian memicu terbentuknya bunga es.
3. Atur suhu freezer secara tepat
Suhu freezer yang terlalu rendah juga bisa memicu timbulnya bunga es. Sebaiknya atur suhu freezer agar selalu di bawah 0 derajat Celsius.
4. Hindari menumpuk makanan di dalam freezer
Menyimpan makanan terlalu banyak di dalam freezer juga bisa menjadi penyebab timbulnya bunga es karena sirkulasi udara jadi tidak lancar. Ini terjadi bila freezer terlalu penuh. Pastikan Anda menaruh makanan di freezer secara rapi dan tidak terlalu penuh sehingga masih ada ruang untuk pergerakan sirkulasi udara.
Selain itu, perhatikan juga kondisi makanan yang akan ditaruh di dalam freezer. Pastikan makanan sudah dalam kondisi suhu ruang alias tidak terlalu panas. Memasukkan makanan panas ke dalam freezer bisa memicu terbentuknya bunga es. Begitu juga bila Anda memasukkan kemasan yang basah, berair, dan lembap.
Kulkas 2 Pintu Freezer Bawah AQR-350RBM(BK): Tampilan Mewah dan Dilengkapi Magic Room
Selain faktor desain, fitur yang canggih juga menjadi bahan pertimbangan orang dalam memilih kulkas masa kini. Kulkas dengan desain mewah dan elegan dapat mempercantik keindahan ruangan. Sementara, fitur canggih dapat mengoptimalkan fungsi kulkas sebagai tempat penyimpanan makanan.
Kedua keunggulan itu terdapat pada kulkas 2 pintu freezer bawah AQR-350RBM(BK) persembahan dari AQUA Elektronik. Kulkas ini menggunakan teknologi Twin Inverter yang dapat mengoptimalkan pendinginan sehingga kulkas akan menjadi cepat dingin. Selain itu, suhunya selalu stabil sehingga dapat menghemat listrik di rumah Anda.
Dari tampilan, kulkas berwarna hitam pekat ini terlihat sangat mewah dan elegan. Pada bagian luarnya terdapat Digital Temperature Control, yaitu layar sentuh dengan panel LED yang akan memudahkan Anda dalam mengatur suhu kulkas.
Keunggulan lain kulkas 2 pintu dengan kapasitas 324 liter ini terletak pada fitur Magic Room, yaitu bagian pendingin dengan pengaturan suhu yang bervariasi antara 5 derajat Celsius hingga -18 derajat Celsius. Anda dapat mengatur suhu sesuai kebutuhan sehingga bagian ini dapat dijadikan ruang lemari es atau ruang pembeku. Sebagai kompartemen terpisah, Magic Room menjaga makanan tetap segar tanpa khawatir tercemar makanan lain yang terdapat di freezer atau lemari es. Ditambah lagi ada 360 derajat airflow yang dapat mengalirkan udara dingin secara merata akan menjaga kesegaran makanan.
Bila Anda mengatur suhu -7 derajat Celsius di Magic Room, makanan dapat menjaga kelembapannya dan kandungan protein pada dasarnya tidak berubah. Makanan yang disimpan di kompartemen ini pun dapat langsung dipotong setelah dikeluarkan karena Anda tak perlu menunggu waktu pencairan yang lama.
Anda juga tak perlu takut kulkas akan berbau tak sedap setelah lama digunakan. Sebab ada fitur Deo Fresh yang akan menyerap aroma tak sedap sekaligus menghambat pertumbuhan bakteri. Dengan demikian, makanan tetap terjaga kesegarannya dan aman untuk dikonsumsi.
Tunggu apa lagi? Segera miliki kulkas mewah berkualitas tinggi yang satu ini! Kunjungi Official Store AQUA Elektronik dan temukan berbagai tawaran menarik lainnya.